PORTALSUMBA.COM – DENPASAR Desa Dangin Puri Kangin menerima kunjungan dari Institut Pengembangan Manajemen Pemerintah (IPMP) di Wantilan pura swagina taman sari pada hari Rabu (19/07/2023).
Tujuan diadakannya kegiatan ini yakni studi banding terkait tata kelola pemerintahan desa yang telah berhasil dijalankan oleh Desa Dangin Puri Kangin. Rombongan dari Kabupaten Minahasa Selatan ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Selatan, Glady Nova Linda Kawatu. Turut mendampingi, Sekretaris DPMD Kabupaten Minahasa Selatan, Pingkan Tamburi.
Adapunjumlah peserta yang hadir pada kegiatan ini terdiri dari 143 kepala desa dan 16 camat se kabupaten Minahasa. Kedatangan para peserta studi banding tersebut, disambut oleh Kepala Dinas DPMD Kota Denpasar, I Wayan Budha, Camat Denpasar Utara, I Wayan Yusswara dan juga Perbekel Desa Dangin Puri Kangin, I Wayan Sulatra.
Perbekel Desa Dangin Puri Kangin, I Wayan Sulatra mengatakan bahwa kunjungan ini merupakan studi banding untuk mengetahui bagai mana proses tata kelola pemerintahan di desa dangin puri kangin.
“Kunjungan ini terkait bagaimana tata kelola pemerintahan desa yang sudah dilakukan di desa dangin puri kangin. Salah satu diantaranya yakni terkait proses pelayanan administrasi kependudukan dalam bentuk digitalisasi dan sinergitas antara masyarakat dan pemerintah desa”, ungkapnya.
Baca juga:Turnamen Futsal CUP I Himpunan Mahasiswa Kodi Di Bali, Di Ikuti 14 Team: Simak Para Juaranya!!
Sementara itu, sebagai pendamping, Kepala Dinas DPMD Kota Denpasar, I Wayan Budha mengatakan bahwa kegiatan kunjungan ini membahas pula terkait pelibatan masyarakat dalam proses tata kelola pemerintahan desa dari proses perencanaan sampai dengan pelaksanaan
“Kunjungan kali ini membahas tentang proses pelibatan masyarakat dalam proses perencanaan sampai dengan pelaksanaan di lapangan”, tuturnya.
Kegiatan kunjungan ini dilakukan sebagai langkah untuk mendukung efektivitas penyelenggaraan pemerintahan desa yang dilakukan oleh Kabupaten Minahasa Selatan.