PORTALSUMBA.COM, Hay sobat portal Sumba disini kami menyediakan lagi salah satu menu santap siang yang rasanya lezat banget, cara buat dan bahan yang perlu kamu persiapkan mudah dan simpel sebagai berikut:
Yuk buat menu santap siang yang praktis, gampang dan enak seperti Garang Asem Buncis. Rasanya yang gurih dan asam segar, sangat cocok disantap bersama nasi.
BACA JUGA:CPNS 2023 Bulan April, Lulusan SMA dan SMK Bisa Mendaftar di Instansi Ini, ayo buruan!!
Bahan yang perlu dipersiapkan
- ½ ekor (600 g) ayam kampung,potong 8 bagian
- 1½ sdt air jeruk nipis
- 2 sdm minyak goreng
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 8 buah cabai rawit merah, belah 2 bagian
- 100 g buncis, potong 4 cm
- 800 ml santan cair
- 10 buah belimbing sayur, potong-potong
- 2 sdt garam
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1½ sdm gula merah sisir
Bumbu, Haluskan:
- 12 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 2 butir kemiri, sangrai
BACA JUGA:Ketua MPR RI, Menko Ekonomi Airlangga Dampingi Presiden Jokowi Resmikan KEK MNC Lido City!
Cara Membuat 30 menit
Lumuri ayam dengan jeruk nipis, simpan dalam kulkas selama 20 menit. Sisihkan.
Panaskan minyak dalam wajan besar, tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas hingga harum.
Tambahkan ayam, tumis hingga ayam berubah warna. Tuang santan, masak hingga mendidih dan ayam empuk.
Masukkan cabai rawit merah, buncis, belimbing, garam, kaldu bubuk dan gula merah, aduk rata. Masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan bersama nasi hangat.
Demikian sekilas resep santap siang yang singkat dan mudah dipahami yang dapat kami berikan kepada anda yang mau membuat, selamat mencoba semoga bermanfaat, silahkan cek artikel lainnya.