PORTALSUMBA.COM – Warga Sumba menyoroti sampah yang berserakan di Jl. Waimangura ke Tenateke, Sampah yang dibiarkan menumpuk itu menimbulkan bau tidak sedap dilingkungan tersebut.
Pantauan portalsumba.com di lokasi, Selasa (15/08/2023), pukul 16.00 Wita, tumpukan sampah berada di sepanjang Jalan Lintas Waimangura, Desa Waimangura, Kec. Wewewa Barat, Kab. Sumba Barat Daya.
Terlihat sampah yang berserakan disalah satu sisi jalan dilokasi itu merupakan sampah plastik serta sampah domestik atau sampah rumah tangga dan sampah basah. Tampak sampah yang terdiri dari plastik minuman, popok bayi, karung bekas, makanan ringan hingga kain bekas.
Oknum Kades Nakal di Kab. Sumba Barat Daya Berupaya Menghalangi Kerja Jurnalis
Seorang warga Waimangura Mardy Malo (MM) mengatakan bahwa sampah itu telah lama berserakan. Namun dibiarkan saja oleh Pemdes dan dinas terkait atau petugas kebersihan tidak melakukan pengangkutan.
Foto: Sampah yang berserakan di sisi jalan Waimangura- Tenateke (Dok./Ingki Karango)
“Sampah ini sudah sangat lama berserakan. Tapi tidak ada kk, yang bergerak bersihkan. Bau sekali karena banyak popok bayi yang membusuk,” ucap MM
Mardy menduga bahwa sampah yang berserakan tersebut diduga merupakan warga sekitar lingkungan itu. Mereka melintasi jalan Waimangura- Tenateke sekaligus buang sampah. Dengan demikian Mardy berharap adanya gerak masyarakat bersih lingkungan dengan dimotori oleh Pemerintah Desa setempat.
Sosok Keturunan Sumba Bakal PJ Gubernur NTT, Simak Perjalanan Karirnya!
“Berharap Pemdes bergerak untuk sama- sama kerja sama serta sosialisasi bahaya sampah kepada masyarakat. Toh kita tunggu Dinas juga mana peduli,” tambah MM
Senada warga SBD lainnya Marthinus J.B berharap sampah yang berserakan disisi jalan Waimangura- Tenateke segera dibersihkan. Menurutnya, hal tersebut sangat mengganggu ketika warga melewati jalan itu.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sumba Barat Daya, Enos Eka Dede, S.Sos hingga kini belum terkonfirmasi. Warga setempat sangat berharap ada sinergitas antara Pemda dan Pemdes serta masyarakat dalam menangani sampah .