PORTALSUMBA.COM, Sejumlah Organisasi Masyarakat (Ormas) di Kota Kupang siap memberikan dukungan penuh terhadap Pengacara Kondang Asal Kabupaten Malaka, Agustimlnus Nahak, SH.,MH untuk maju bertarung pada Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) tahun 2024 mendatang dari Partai Nasdem Dapil NTT II.
Baca juga:Penerimaan CPNS dan PPPK 2023, Prioritas Tenaga pendidik dosen, Talenta Digital, selengkapnya simak!
Hal tersebut ditandai dengan pemasangan baliho Agustinus Nahak Rumah Aspirasi AMS di Kelurahan Belo, Kecamatan Maulana, Kota Kupang pada, Sabtu 25 Februari 2023 malam.
Agustinus Nahak mengatakan, dirinya siap mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baca juga:Ketua dewan pers, Ninik Rahayu ucap begini, mengenai pendaftaran media siber!
“Dengan berdirinya baliho AMS di Rumah Aspirasi Masyarakat AMS ini saya siap ikut bertarung sebagai calon DPR RI sehingga bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat NTT di Senayan,” ungkap Agustinus Nahak ketika dikonfirmasi, Minggu 26 Februari 2023 siang.
Menurut Agustinus Nahak, keluarga besar AMS, tokoh masyarakat, tokoh Ormas di Kota Kupang sudah siap bekerja keras untuk mendukung dirinya maju bertarung calon DPR RI. (hayer)