SENTANI | JAYAPURA – Setelah menempuh jarak kurang lebih 1 jam lebih, dari Bandara Moses Kilangin Mimika menuju Bandara Nasional Sentani Jayapura, 30 peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan satu (1) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, lansung menuju Hotel Horison Kota raja.
Kepala BKPSDM Kabupaten Mimika. Everth L. Hindom, S.STP. MH, kepada wartawan media on line portalsumba.com, mengatakan, 30 peserta PKP ini merupakan angkatan pertama di tahun 2024, dan di persiapkan untuk menduduki jabatan struktural baik administatur maupun pengawas.
“Hari ini mereka telah tidak di Jayapura sebagai lokasi fokus (lokus) untuk mereka lakukan studi lapangan terkait dengan kegiatan mereka dalam penyelenggaraan Pim IV di Kabupaten Mimika,” kata Himdon, Kamis, (30/4/2024).
Hindom, juga tambahkan bahwa terlaksana kegiatan atas kerja sama BKPSDM Kabupaten Mimika, dengan BPSDA Provinsi Papua. Tepat pada hari Jumat, 31 mei 2024, peserta akan di bagi.dalam dua kelompok, per kelompok 15 orang dan akan di distribusikan ke dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Jayapura, antara lain PSTP dan Dinas Perikanan.
“Saya, berharap peserta ketika mengikuti studi lapangan di lokus sapat menerima pengetahuan secara baik sehingga dari studi lapangan dapat mengambil inovasi – inovasi yang dapat di terapkan di opd -opd Kabupaten Mimika, ketika kembali nanti dapat mengaplikasikan hasil dari pelatihan PIM 1V ini, tutup Kepala BKPSDM Mimika. (NiEl)