PORTALSUMBA.COM, Ku tak bisa jauh, Begitulah kutipan lirik lagu band papan atas slank yang dinyanyikan oleh wakil walikota metro qomaru zaman saat penutupan rangkaian hari ulang tahun (HUT) Kota metro ke-86 yang dikemas dalam festival putri nuban di samber park pada minggu (25/6/2023).
Uniknya, Qomaru mengaku bahwa lagu yang dinyanyikannya merupakan pesan politik untuk masyarakat Kota Metro dalam menghadapi kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang Di panggung rakyat tersebut, Wakil Walikota Metro itu menyampaikan lagu milik Slank yang berjudul Ku Tak Bisa. Sebelum bernyanyi, Qomaru mengaku tidak bisa menyanyikan sejumlah aliran lagu selain milik Slank.
“Saya tidak bisa nyanyi dangdut, kosidah juga tidak bisa. Tapi lagu Slank, saya bisa,”katanya sebelum bernyanyi menghibur ribuan pengunjung Metro Fair, Sementara itu dalam sesi wawancara bersama media portalsumba.com Qomaru mengaku memilih lagu tersebut sebagai pesan bahwa ia dan Walikota Metro.
Wahdi bakal kembali bergandengan untuk bertarung dalam kontestasi Pilkada di Metro, Lagu ini dipilih karena aku tak bisa pisah sama Mas Wahdi. Mas Wahdi harus bersama saya, makanya pesan-pesan moral itu saya lantunkan dengan lagu Slank berjudul Ku Tak Bisa,” ungkapnya.
Ketika ditanya apakah ada pesan politik dalam lagu tersebut. Ia membenarkan hal itu dan pesan tersebut disampaikan untuk masyarakat kota metro”Yes, untuk masyarakat Kota Metro,” singkatnya sembari berjalan keluar dari arena Samber Park
Ketika ditanya makna dari lagu yang dinyanyikan, Qomaru menegaskan bahwa itu dibawakan sebagai pesan politik untuk 2024. “Lagu itu sangat luar biasa kalau diterjemahkan 4 semester, panjang sekali yang jelas itu pesan politik untuk 2024,” imbuhnya.
Selain membahas lagu yang dibawakan Qomaru mengklaim bahwa dari event festival Putri Nuban yang telah terselenggara selama 17 hari tersebut, Kota Metro memperoleh keuntungan sebesar Rp 2,5 Miliar, Dalam penutupan ini sangat luar biasa karena pendapatan di Kota Metro ini Rp 2,5 Miliar dari event yang 17 hari digelar,” kata dia
“Itu sangat luar biasa, artinya ke depan harus dikemas dengan baik. Samber itu bisa menghasilkan Rp 7 Miliar ke depan, dan kita harus dorong itu untuk kesejahteraan rakyat,” tandasnya.
Dari pantauan Kupastuntas.co, Qomaru Zaman naik ke atas panggung setelah artis dangdut bintang Pantura berdendang. Terdapat masyarakat yang hanyut dalam lagu yang dinyanyikan Qomaru Zaman.
Diketahui, lagu berjudul Ku Tak Bisa yang dinyanyikan Qomaru Zaman tersebut merupakan karya band papan atas Slank yang telah dirilis tahun 2004 dan masuk dalam album bertajuk Plur. Arby Foto : Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman saat menyanyikan lagu berjudul Ku Tak Bisa yang diklaimnya sebagai pesan politik untuk masyarakat.
Penulis:Arby//Nurma